Wednesday, March 16, 2016

Ciri-ciri Alternator Rusak

Dinamo ampere atau altenator masuk ke dalam perangkat elektronik pada kendaraan. Komponen ini berfungsi sebagai pembangkit listrik saat kendaraan bekerja. Letaknya yang cukup tersembunyi membuat banyak pengguna jarang memperhatikan.



“Alternator sebenarnya jarang rusak. Kemungkinan barang elektronik rusak adalah kena air. Ini bisa terjadi saat mobil di steam dan tidak hati-hati. Selain itu alternator biasanya rusak karena pemakaian"

Ciri pertama yang mudah terlihat saat ada masalah pada alternator adalah indikator bergambar aki menyala saat mesin dihidupkan. Kondisi ini karena alternator yang rusak tidak menghasilkan daya dan kerja suplai listrik digantikan sepenuhnya oleh aki.

Ciri kedua, alternator akan mengeluarkan bunyi mendesing yang cukup keras. Suara ini akibat perangkat dioda pada alternator mengalami kerusakan. Bunyi ini akan terjadi pada saat putaran mesin cukup tinggi.

Kemudian ciri yang ketiga adalah aki kendaraan yang selalu tekor. Masalah ini akibat alternator yang rusak dan tidak memberikan tegangan yang cukup pada alternator.

Alternator yang berfungsi dengan baik akan menghasilkan tegangan antara 13,6 volt hingga 14,0 volt untuk mensupply aki dengan tegangan 12 volt. Jika tegangan yang dihasilkan kurang dari 13,6 volt akan membuat aki tekor dan susah untuk menstarter kendaraan.

Kebalikan dengan ciri yang ketiga, ciri keempat adalah aki yang kelebihan beban karena produksi tegangan dari alternator melebihi 14,0 volt. Hal ini terlihat dari lampu kendaraan yang tiba-tiba terang dan berkedip saat berada di putaran tinggi. Pada aki, terjadi kelebihan panas yang membuat air aki dan sel mendidih.

Jika mendapati ciri-ciri seperti ini pada kendaraan segera menuju bengkel atau layangn perbaikan dinamo terdekat agar segera ditangani oleh mekanik berpengalaman.

sumber: otomania.com


4 comments:

  1. Om, punya saya fiesta 2014 trend 1.5.
    Waktu ganti aki, tegangan voltase mesin nyala cuma 12.9v, tapi kok indikator gambar aki tidak menyala?
    Disarankan montir cek alternator di beres, tapi kata montir beres asalkan lampu aki gak nyala harus nya tidak ada masalah.
    Mohon petunjuk senior.
    Trims

    ReplyDelete
  2. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  3. Untuk mengatasinya gimana ya om? Ford saya tahun 2012. Udah 3 kali ganti aki. Alasan pertama bengkelnya, karna aki sudah rusak dan begitu seterusnya. Sampai akhirnya toko aki menyarankan saya untuk ke bengkel dinamo dan kecewa karna mereka tidak berani untuk membuka dinamo amperenya lalu menyarankan untuk ke bengkel resmi ford. Setelah kebengkel ford, mereka tidak memiliki stock alternator assy. Mohon masukannya para suhu. :(

    ReplyDelete
  4. saya mengalami kasus yang kedua, alternator mengeluarkan suara bising pada putaran tinggi, dan pada putaran stasioner, alternator mengeluarkan suara agak kasar, untuk kondisi seperti ini, apakah alternator masih bisa diperbaiki atau harus diganti, mohon masukannya.. :)

    ReplyDelete